Pages

Selasa, 25 Oktober 2011

IPCONFIG

IPConfig adalah salah satu internal command di MS. Command Prompt (CMD) yang berfungsi untuk melihat dan mengkonfigurasi settingan perangkat jaringan.
Macam Macam Penggunaan perintah Ipconfig.
1. IPconfig /all
Menampilkan informasi konfigurasi koneksi, misalnya Host Name, Primary DNS Type, Ethernet Adapter LAN.
ipconfig-slash-all
2. IPconfig /displaydns

Minggu, 04 September 2011

Windows 8 Theme Skin Pack



Windows 8 Theme Skin Pack Image
Windows 8 di perkirakan akan rilis pada awal 2012 (menurut sumber yang di dapatkan penulis dari situs reuters).
Namun buat mengobati kerinduan akan pecinta Windows, sekarang kita bisa menikmati Windows 8 ini dalam Windows 7 tentunya dalam bentuk theme. Theme Windows 8 ini sebenarnya di ciptakan dari berbagai macam designer-designer deviantart.
Berikut akan kami sajikan ke hadapan pembaca beberapa tahapan dalam proses installasi Windows 8 ini.

Menilik “Jeroan” Komputer Menggunakan CPU-Z


Ketika Anda menggunakan sebuah komputer, pernahkah terbersit dalam pikiran, “Kira-kira, isi komputer ini apa saja ya?” Sebuah software bernama CPU-Z akan membantu Anda menemukan jawaban atas pertanyaan tersebut. Ya, CPU-Z merupakan sebuah software yang berguna untuk mengetahui apa saja komponen dalam komputer Anda, mulai dari nama dan merk CPU, model Mainboard sampai dengan versi DirectX yang sedang digunakan oleh CPU Anda.
Menilik “Jeroan” Komputer Menggunakan CPU Z Image
Software CPU-Z bersifat freeware alias gratis dan bisa didownload pada alamat 

Foobar2000, Media Player Mini Berkualitas Maxi

Foobar2000, Media Player Mini Berkualitas Maxi Image

Foobar2000 atau dikenal dengan nama FB2K merupakan sebuah software pemutar musik(media player) yang cukup terkenal saat ini. Software ini dikembangkan oleh Peter Pawlowski, orang yang juga ikut mengembangkan software Winamp.
Foobar2000 memiliki tampilan yang ringan, simple dan sederhana. Sampai tulisan ini dibuat, Foobar200 telah mencapai versi 1.1.7. Ukurannya pun terbilang kecil hanya 3,1 Mb.
Selain ukuran yang kecil, keunggulan lainnya adalalah Foobar200 bersifat freeware alias gratis. Untuk mendownloadnya, silahkan klik alamat http://www.foobar2000.org/download.
Jika telah didownload, lakukan instalasi Foobar200 pada komputer Anda sehingga akhirnya muncul tampilan sebagai berikut,

Review Garuda OS, Sistem Operasi Open Source karya anak bangsa

Disaat gempuran keluarga Windows sebagai sistem operasi paling banyak dipakai,  bangsa Indonesia patut bangga, karena disaat himpitan itu, muncul suatu sistem operasi Garuda OS. Sebuah masterpiece dari para pengembang linux tanah air.
Tentang Garuda OS
GARUDA adalah sistem operasi (OS) legal berbasis sistem terbuka (Open Source) kreasi dari pengembang lokal. GARUDA menggunakan desktop modern yang menawan dan sangat mudah dipergunakan, bahkan oleh para pengguna yang sudah terbiasa dengan Windows.
GARUDA juga sangat aman dari gangguan virus komputer, stabilitasnya tinggi, disertai dengan dukungan bahasa Indonesia dan dilengkapi dengan banyak program legal dari berbagai macam kategori.

Jumat, 22 Juli 2011

Cara Mengatasi LCD Monitor Samsung 732NW Mati

Cara Mengatasi LCD Monitor Samsung 732NW Mati ImageEra sekarang ini sudah sangat sulit mencari monitor jenis CRT yang baru. Hal ini dikarenakan semua produsen monitor telah beralih ke teknologi LCD bahkan sekarang sudah sampai ke LED yang jauh lebih irit daya dibandingkan dengan monitor jenis CRT. Disamping itu bahan dasar CRT makin susah diadakan sehingga ini membuat monitor CRT menjadi semakin langka.
LCD monitor Samsung 732NW adalah salah satu varian lama dari jenis LCD. Semakin lama umur LCD monitor semakin rentan dengan kerusakan akibat panas yang ditimbulkan oleh rangkaian yang bekerja di dalamnya. Salah satu kerusakannya adalah LCD monitor Samsung 732NW mati.
Ada beberapa indikasi kerusakan LCD monitor Samsung 732NW yang mati :
  • Layar LCD Samsung 732NW mati dengan lampu power juga mati.

Rabu, 20 Juli 2011

Fitur Baru di Internet Explorer 9 RC

Fitur Baru di Internet Explorer 9 RC Image
IE 9



Microsoft baru saja merilis Internet Explorer 9 RC (release candidate) yang artinya hampir mendekati versi final. Versi kesembilan dari browser andalan microsoft ini digadang-gadang akan menutup kelemahan-kelemahan di IE versi sebelumnya, dan tampilan yang cukup ciamik terutama terhadap dukungan HTML5.
Berikut adalah beberapa fitur-fitur dan peningkatannya :
  1. Performansi yang meningkat : waktu loading yang relatif sangat cepat dibanding IE8, apalagi untuk aplikasi-aplikasi yang perlu response cepat seperti Gmail, web yang memuat animasi berbasis HTML5 dan sebagainya.

Tutorial Instalasi Java di Windows

Tutorial Instalasi Java di Windows ImageSiapa yang tak kenal dengan Pemrograman Java saat ini? Bahasa yang telah naik popularitasnya di kalangan developer di seluruh dunia.

Mungkin bagi sebagian orang yang ingin memulai melakukan pemrograman java ada kesulitan saat melakukan instalasi, terlebih untuk setting PATH.
Di sini saya akan coba memberikan tutorial bagaimana cara menginstalasi java di sistem operasi windows.
Anda bisa menggunakanya pada semua versi Windows baik itu Windows XP, Windows Vista maupun Windows 7.

Trik Mudah Menginstall Java di Sistem Operasi Linux

Trik Mudah Menginstall Java di Sistem Operasi Linux ImageSetelah kita mencoba untuk melakukan instalasi java di windows, sekarang kita akan mencoba untuk melakukan instalasi di sistem operasi Linux. Cara ini berlaku untuk semua distro atau distribusi linux yang ada.

Tidak sedikit pengguna yang kesulitan untuk melakukan instalasi java di linux, selain masih kurangnya pengalaman dalam menggunakan linux, instalasi java di linux juga tidak terlalu bersahabat, berbeda dengan instalasi di windows yang di manjakan dengan user interface secara grafis. Namun semua itu tetap tidak bisa di jadikan alasan, kita harus mencoba hingga berhasil
Silahkan anda download di situs oracle jangan lupa untuk memilih versi Linux. Setelah berhasil di download, silahkan ikuti cara-cara di bawah ini :

Cara Mengubah Tampilan Pada Command Prompt Di Windows

Cara Mengubah Tampilan Pada Command Prompt Di Windows ImageCommand Prompt ( cmd.exe ) merupakan tool bawaan Windows yang sangat berguna.
Tool ini dapat digunakan untuk mengecek error pada media penyimpanan, melakukan format pada media penyimpanan, melihat sekaligus mengedit isi registry, mengecek sekaligus mengganti ip, menjalankan dan mematikan services, melihat jalur yang dilewati paket data di internet, melihat port yang terbuka ketika terjadi hubungan antar komputer, melihat sekaligus mematikan program yang sementara berjalan, melakukan proses shutdownrestartlog off komputer serta bermacam-macam kegunaan yang lain yang dapat anda lihat dengan mengetik perintah help pada Command Prompt.

Backup Kontak Blackberry Anda

Backup Kontak Blackberry Anda ImageTerkadang gonta ganti handphone merupakan suatu habbit di jaman teknologi sekarang ini, salah satu yang paling banyak digunakan sekarang adalah Blackberry, Smartphone yang tentunya sangat membantu kita baik dalam kehidupan sosial maupun bisnis.
Ketika kita hendak mengganti Blackberry kita masalah yang terkadang muncul adalah masalah Buku Telepon yang terdapat di Blackberry lama kita. Apakah memungkinkan untuk menyalin kontak Blackberry lama kita tanpa perlu menyalin kontak satu persatu?
Tentu saja bisa, lalu bagaimana Cara Backup Buku Telepon di Blackberry atau cara Memindahkan Phonebook dari Blackberry lama ke Blackberry baru, ikuti tips sederhana berikut:

Cara Mengatasi Blink Pada Printer HP Deskjet D2566


Cara Mengatasi Blink Pada Printer HP Deskjet D2566 ImagePrinter HP Deskjet 2566 adalah printer keluaran vendor HP yang harganya cukup murah dan lumayan bisa diandalkan. Sayangnya kapasitas penyimpanan tintanya di dalam catridge lebih sedikit dibanding catridge versi sebelumnya yaitu D2466 dan versi pendahulu lainnya.
Sama dengan printer lainnya, printer HP Deskjet D2566 ini pun tidak luput dari kejadian blink atau lampu indikator led berkedip terus dan printer tidak bisa digunakan. Apakah printer HP juga butuh direset dan bagaimana cara mengatasi blink pada HP D2566?
Sebenarnya printer yang membutuhkan reset baik secara manual maupun software eepromnya hanya ada 2, yaitu canon dan epson. Sedangkan untuk printer HP Deskjet termasuk D2566 maupun jenis Printer HP lainnya itu tidak membutuhkan reset, karena tidak ada proteksi terhadap board ataupun catridge printer HP ini.

Memonitor Bandwith Internet Anda yang Terpakai

Memonitor Bandwith Internet Anda yang Terpakai ImageJika anda mempunyai koneksi internet yang dibatasi sistem kuota, anda perlu memonitor berapa bandwith yang sudah terpakai, supaya anda tahu kapan kuota saya mendekati batas dan juga untuk  keperluan lainnya. Apalagi jika koneksi internet anda di sharing dengan orang lain seperti teman kos, laporan pemakaian sangat berguna untuk menjadi pegangan.
Salah satu aplikasi bagus untuk memonitor bandwith adalah NetWorx. Aplikasi gratis ini sangat mumpuni untuk memonitor dan menghasilkan laopran pemakaian internet di

Cara Merawat LCD Laptop Agar Awet dan Tahan Lama

Feb 18, 2011 by Eko Supriyanto Under Tips & Trik - 19 Comments  
Cara Merawat LCD Laptop Agar Awet dan Tahan Lama ImageLCD Laptop adalah salah satu komponen laptop yang cukup mahal harganya apabila terjadi penggantian akibat rusak. Rusaknya LCD laptop ini memang disebabkan oleh banyak faktor, bisa karena faktor bawaan dari pabrik ataupun faktor manusia yang menggunakannya yaitu di perlakuan dan cara merawat LCD laptop itu sendiri.
Permasalahan yang sering dihadapi oleh pengguna laptop antara lain adalah LCD dengan tampilan bergaris, tampilan bergetar , warna kurang tajam, dan missing color. Permasalahan ini banyak dialami oleh LCD yang masih menggunakan inverter atau neon sebagai backlightnya. dan sebagian besar kerusakan LCD susah ditangani kecuali dengan penggantian.

Mudah Membuat Website Menggunakan CMS(Content Management Systems)

Mudah Membuat Website Menggunakan CMS(Content Management Systems) Image Mungkin bagi sebagian orang membuat website merupakan sesuatu yang sulit. Ya, karena mereka menganggap untuk membuat website yang sesuai keinginan harus menguasai pemrograman web serta pengetahuan tentang database.
Namun sekarang semua anggapan itu tidak sepenuhnya benar, karena sekarang anda dapat membuat website tanpa harus menguasai serta memahami tentang pemrograman web serta database. Dengan adanya content management systems atau yang biasa di singkat CMS, anda tidak perlu lagi untuk pusing-pusing memahami pemrograman web serta database. Karena dengan adanya CMS anda cukup fokus dalam pemeliharaan content atau isi dari website anda.
Apakah anda di haruskan mengeluarkan uang untuk menggunakannya? Untuk masalah biaya serta lisensi, anda tidak perlu khawatir, karena cukup banyak cms-cms yang

Merubah Icon Pada Aplikasi Swing Java

Merubah Icon Pada Aplikasi Swing Java ImageApa itu swing java ?
Swing Java adalah salah satu pemrograman berbasis GUI(Graphical User Interface) di Java. Sesungguhnya di Java terdapat dua macam pemrograman berbasis GUI(Graphical User Interface) yaitu : AWT dan Swing.
Namun dalam perkembangannya AWT sudah tidak dianjurkan untuk digunakan dikarenakan faktor keamanan. Banyak sekali fitur yang terdapat di Swing, namun dalam kesempatan ini kita hanya akan mengganti icon saja.
Walaupun Swing jarang di gunakan di aplikasi desktop base, karena kebanyakan developer lebih memilih menggunakan VB, Delphi ataupun .NET yang lebih ringan dan tidak makan banyak resource memory karena sifatnya yang native.

Selasa, 19 Juli 2011

Remote Web Desktop, Aplikasi Powerfull Untuk Remote Ponsel Android

Operating system khusus ponsel Google Android memang berbeda dengan yang lain, beragam fitur ditawarkan mulai dari yang sederhana sampai dengan yang kompleks. Mulai dari yang gratis, sampai dengan yang berbayar dan semuanya powerful digunakan pada gadget Android. Salah satunya adalah Tethering and WiFi Sharing yang bisa digunakan sebagai media komunikasi antar gadget lewat jaringan nirkabel. Secara sederhana, fitur ini akan membuat ponsel Android menjadi wireless router yang bisa diakses perangkat lain menggunakan koneksi WiFi.
Remote Web Desktop, Aplikasi Powerfull Untuk Remote Ponsel Android Image
Sebagai contoh, pada artikel ini akan dibahas bagaimana cara menggunakan fitur Tethering and WiFi Sharing yang digabungkan dengan aplikasi Remote Web Desktop dan bisa diakses lewat notebook sebagai remote control dari ponsel Android. Langkah-langkah untuk mengkoneksikan Dell Streak 7 menggunakan aplikasi Remote Web Desktop adalah sebagai berikut:
Konfigurasi pada Dell Streak 7 (Untuk merek lain, pengaturannya tidak akan jauh berbeda)
  • Nyalakan Tethering and WiFi Sharing dengan cara masuk Settings, Wireless and Networks, Tethering and WiFi Sharing dan aktifkan WiFi Sharing AndroidAP.
    Remote Web Desktop, Aplikasi Powerfull Untuk Remote Ponsel Android Image
  • Masuk ke bagian Wi-Fi Sharing Settings dan pilih Configure WiFi Sharing. Pada pilihan Security, pilih Open agar lebih mudah dalam penanganan selanjutnya. Terakhir pilih Save.

Mari Berhemat dengan Power Plan

Masalah pengelolaan daya menjadi isu yang sensitif bagi mereka yang mobile. Di Windows Vista hal ini diperbaiki sedemikian rupa untuk mengoptimalkan penggunaannya. Panel Kontrol Windows telah menyediakan tiga power plan yang akan membantu Anda mengatur penggunaan daya pada sistem.
Ketiga power plan yang dimaksud adalah Balanced, Power saved, dan High Performance. Pada plan Balanced, sistem operasi secara otomatis akan menyeimbangkan antara konsumsi energi dan performa sistem.
Mari Berhemat dengan Power Plan Image

Opsi yang kedua (Power saver) akan mengusahakan semaksimal mungkin agar penggunaan baterai mencapai tingkat optimal. Langkah ini akan mengurangi performa sistem tapi sekaligus memperpanjang umur baterai.

Pilihan yang terakhir (High performance) cenderung lebih berpihak pada performa sistem secara keseluruhan. Alhasil penggunaan baterai akan menjadi boros.

Converter File PDF Menggunakan Software CutePDF

Mungkin pada suatu hari anda ingin menyimpan file menggunakan format PDF, tetapi belum tahu bagaimana cara membuat file PDF. Apakah harus menggunakan software? Apakah harus menggunakan plugin/add-on pada Microsoft Word? Atau menggunakan cara lain dan anda sama sekali belum tahu.
Converter File PDF Menggunakan Software CutePDF Image
Karena hal itu, saat ini kami akan berbagi tips bagaimana cara membuat PDF menggunakan software converter file PDF menggunakan aplikasi CutePDF. Jika anda pengguna Windows 7, jangan khawatir karena CutePDF sudah support dengan sistem operasi tersebut.

Membackup Data dengan Macrium Reflect Free Edition

Membackup Data dengan Macrium Reflect Free Edition ImageSalah satu cara untuk melindungi data yang tersimpan dalam hardisk adalah dengan melakukan backup secara teratur. Ibarat kata pepatah “sedia payung sebelum hujan”, maka kita juga harus siap dengan data backup sebelum kita menyesal karena kehilangan data-data berharga yang kita miliki. Dalam artikel kali ini saya akan mencoba membahas tentang cara membackup data pada hardisk menggunakan program Macrium Reflect Free Edition ver 4.2.
Macrium Reflect Free Edition adalah salah satu program utility yang menurut pengalaman saya terbukti cukup bagus untuk melakukan backup dan restorasi data pada hardisk. Aplikasi ini akan melakukan backup terhadap salah satu partisi atau hardisk secara keseluruhan (clone disk) kedalam bentuk image file.

Google Plus (+), Jejaring Sosial Baru Dari Google

Apakah anda pernah mengdengar Google Plus? Kalau sudah, pernahkah anda mencoba menggunakannya? Jika belum mencoba, rasanya kurang asyik kalau hanya pernah mendengarnya saja tanpa pernah mencobanya sendiri.
Google Plus (+), Jejaring Sosial Baru Dari Google Image
Cara berbagi seperti dalam hidup nyata, yang dirancang kembali untuk web“, itulah slogan yang bisa anda temukan ketika berkunjung ke Google Plus.  Google Plus sendiri adalah web jejaring sosial baru yang dibangun oleh Google yang dipastikan menjadi pesaing dari “social network” yang sudah ada seperti seperti Facebook maupun Twitter.

Restore Data menggunakan Macrium Rescue CD

Restore Data menggunakan Macrium Rescue CD ImageDalam artikel sebelumnya, saya telah membahas tentang bagaimana cara membackup data pada hardisk menggunakan program Macrium Reflect Free Edition.  Nah, melanjutkan artikel tersebut, dalam artikel kali ini saya akan membahas tentang bagaimana cara merestore data dari file image yang telah kita buat sebelumnya.
Terdapat 2 cara untuk me-restore data yang dapat kita jalankan yaitu sebagai berikut:

Cara Membuat Animasi Pada Foto Profile Twitter

Cara Membuat Animasi Pada Foto Profile Twitter ImagePada artikel sebelumnya, kami pernah membahas bagaimana cara merubah background twitter menjadi bergerak. Kali ini masih dengan topik yang sama, kami akan mengajak anda bereksperimen dengan Twitter untuk membuat foto profile menjadi bergerak.
Jika secara kebetulan anda bosan dengan foto profile Twitter yang selalu diam, kali ini kami akan mengajak anda untuk bereksperimen untuk meletakkan animasi pada foto profile sehingga gambar pada profile Twiiter aka terus bergerak.
Di bawah ini cara mudah untuk membuat foto profile terus bergerak:

FriendCaster, Pengganti Aplikasi Facebook di Android

Secara default, jika membeli ponsel berbasis Android, anda akan menemukan satu aplikasi bawaan yang memang khusus dibuat untuk mengskses Facebook. Dengan aplikasi ini, anda tidak perlu lagi menggunakan web browser sebacam opera mini, skyfire, miren atau yang lain hanya untuk mengakses account FB.
FriendCaster, Pengganti Aplikasi Facebook di Android Image
Dengan aplikasi Facebook bawaan Android, semua hal yang biasa dilakukan menggunakan web browser, bisa difungsikan dengan baik. Mulai dari menulis status, upload foto, mengirim pesan, chatting dan banyak lagi. Jika pada suatu hari merasa bosan dengan aplikasi bawaan Facebook, anda bisa menggunakan aplikasi lain yang bernama FrindCaster, salah satu aplikasi yang mempunyai fungsi yang sama dengan aplikasi Facebook bawaan Android.

Android Bisa Digunakan Sebagai Barcode Scanner


Wow, Android Bisa Digunakan Sebagai Barcode Scanner ImagePonsel Android memang canggih, bisa digunakan untuk berbagai macam aktifitas, mulai dari FB, Twitter, musik dan keperluan lain seperti scanner darurat menggunakan ponsel Android.
Satu hal lagi yang bisa dilakukan oleh Android yang mungkin belum bisa dilakukan oleh ponsel yang menggunakan OS yang lain adalah menfungsikan Android sebagai alat untuk scan barcode. Jika belum tahu apa itu barcode, coba lihat pada sebuah produk (Atau mungkin pada kardus produk itu sendiri), bisanya di situ ada garis-garis kecil dengan tebal yang berbeda, berjajar secara beraturan.

Cara Membuat Background Twitter Bergerak

Mungkin anda secara tidak sengaja pernah melihat account Twitter yang memiliki background yang terus bergerak. Pada saat yang sama, anda punya keinginan agar Twitter anda sendiri dihiasi dengan animasi seperti yang anda lihat, tetapi tidak tahu bagaimana cara melakukannya.
Cara Membuat Background Twitter Bergerak Image
Jika itu yang anda alami, anda tidak salah lagi mengunjungi halaman ini. Kami akan dengan senang hati memberikan tutorial kepada anda bagaimana cara merubah bakground Twitter menjadi bergerak. Berikut ini adalah step by stepnya:

Cara Merubah File PDF Ke Bentuk Gambar (BMP, PNG, JPG dan TIFF)

Pada artikel sebelumnya, kami pernah membahas artikel yang setopik diantaranya, cara merubah file word (dokumen) ke PDF, cara merubah file PDF ke word dan terakhir cara merubah file gambar ke format PDF. Kurang lengkap rasanya jika FastNCheap tidak membagikan artikel dengan judul cara merubah file PDF ke dalam format gambar (BMP, PNG, JPG dan TIFF).
Cara Merubah File PDF Ke Bentuk Gambar (BMP, PNG, JPG dan TIFF) Image

Berikut ini tutorial lengkap bagaimana cara merubah file PDF ke bentuk gambar.

Trik Jitu Mempercepat Proses Download

Trik Jitu Mempercepat Proses Download ImageSetiap orang yang menggunakan internet pasti pernah melakukan kegiatan yang dinamakan download. Download sendiri berasal dari bahasa inggris yang diartikan dengan kata “unduh” dalam bahasa Indonnesia. Tetapi kata download masih lebih sering dipakai karena lebih familiar dan lebih “keren” jika diucapkan.
Yang namanya download, pasti berhubungan dengan besarnya bandwidth dari koneksi internet yang digunakan. Semakin besar ukuran bandwidth pasti akan mempercepat proses download. Yang jadi pertanyaan, bisakah kita mempercepat proses download tanpa harus memperbesar bandwidth yang kita punya? Jawabannya bisa! Coba baca trik lebih lanjut di bawah ini.

Kamis, 09 Juni 2011

Spec Minimal PC untuk Mengistal Mikrotik

Spec Minimal
• CPU and motherboard - bisa pake P1 ampe P4, AMD, cyrix asal yang bukan multiprosesor
• RAM - minimum 32 MiB, maximum 1 GiB; 64 MiB atau lebih sangat dianjurkan, kalau
• mau sekalian dibuat proxy , dianjurkan 1GB... perbandingannya, 15MB di memori
• ada 1GB di proxy..
• HDD minimal 128MB parallel ATA atau Compact Flash, tidak dianjurkan
• menggunakan UFD, SCSI, apa lagi S-ATA Very Happy
• NIC 10/100 atau 100/1000

OpenBravo POS System di Ubuntu 10.4 LTS

Sebelum memulai kita harus mendownload terlebih dahulu file installer  OpenBravo POS disini . Installasi tidak terlalu sulit, masuk console terlebih dahulu (mudah2an sdh terbiasa dgn console .. ), masuk ke folder file installer yang baru saja di download.
sudo chmod-x openbravopos-2.30.2-linux-installer.bin
kemudian setelah melakukan perubahan permission, langsung jalankan installer …
sudo ./openbravopos-2.30.2-linux-installer.bin
setelah itu ikuti saja setup wizardnya …

Istilah-Istilah dalam Komputer Dan Informatika (Entri Z)

Z-Buffer
Area dari memori grafis yang digunakan untuk menyimpan Z atau kedalaman informasi atau objek yang digambar. Nilai Z-buffer sebuah pixel digunakan untuk menentukan apakah ia terletak di belakang atau di depan pixel lainnya. Kalkulasi Z mencegah objek pada background menimpa objek yang berada di depannya dalam frame buffer.

Cara buat Windows 7 Trial menjadi Windows 7 Full Version

      Cara buat Windows 7 Trial menjadi Windows 7 Full Version itu yang akan saya bahas pada posting kali ini. Cara nya gampang banget kita tinggal masukin Product key yang ada pada kotak Windows 7 itu sendiri gampang kan. Ow ia kalo kalian pake windows 7 yang bajakan, saya saranin untuk browsing ke mbah GOOGLE  untuk mencari product keynya. Selain cara tersebut saya masih punya cara yang lainnya yaitu dengan menginstallkan windows 7 loader, cara kerja software ini sangat sederhana yaitu ia akan mendata Oprating System anda dan jika sudah selesai maka anda tekan install maka ia akan mensetting windows 7 trial menjadi windows 7 full version. Ok hanya itu yang bisa saya posting jika kalian akan mencari software tersebuat kalian gak perlu susah-susah kalian tinggal klik link  ini untuk mendown load software ini.

Malware Defender 2.7.3.0001

Malware Defender 2.7.3.0001 software gratisan yang berfungsi untuk melindungi komputer dari malware yang menyerang.

Software ini memungkinkan user untuk dapat mengatur permision file, registry, hingga eksekusi suatu program untuk mencegah malware masuk atau menyerang.

Software ini didesain untuk user tingkat lanjut yang paham dengan komputer, jadi untuk user pemula tidak disarankan untuk menggunakan software ini karena terlalu susah untuk dimengerti (termasuk saya).

download (360safe) size (1,91 MB)Windows : XP/Vista/Win 7